Tempat Makan di Makasar yang wajib untuk dicoba

NewsMateri-Tempat Makan di Makasar yang wajib untuk dicoba


Konro Karebosi

Menu andalan restoran yang berdiri tahun 1968 adalah iga bakar dan sup konro yang merupakan sajian khas Makassar.

Lokasi: Jalan Gunung Lampo Battang No. 41-43, Pisang Utara, Makassar

Jam Operasional: Senin-Minggu, 10.30 – 22.30

Mie Titi Boulevard


Mie Titi Boulevard merupakan pelopor alias tempat makan yang menyuguhkan menu mie kering pertama di kota Makassar.

Lokasi: Jalan Boulevard Ruko Rubi II No. 25, Masale, Panakkukang, Makassar

Jam Operasional: 10.00 – 02.00

Pallubasa Serigala


Kuahnya yang kaya rempah memiliki citarasa yang kuat apalagi dicampur dengan parutan kelapa sangrai dan telur setengah matang.

Lokasi: Jalan Serigala No.54, Mamajang Dalam, Makassar

Jam Operasional: Setiap hari, 08.00 – 22.00

Ikan Bakar Paotere


Rumah makan langganan pejabat ini wajib masuk list kuliner-mu. Menu andalannya adalah ikan bakar. Ada beragam jenis ikan egar yang bisa kamu pilih sendiri.

Lokasi: Jalan Pengayoman No. 10, Makassar

Jam Operasional: 09.00 – 22.00

Coto Gagak


Tempat makan yang sudah berdiri hampir setengah abad ini menyuguhkan menu coto, kuliner khas Makassar. Jangan lupa untuk santap coto-mu dengan buras.

Lokasi: Jalan Gagak No.27, Mariso, Kec. Mariso, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90121

Jam Operasional: 24 Jam

Itulah beberapa tempat yang wajib kamu kunjungi.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel